Buruan Daftar! Kartu Prakerja Gelombang 17 Tutup Hari Ini

Prakerja Gelombang 17 resmi ditutup hari ini (7/6/2021), pukul 12.00 WIB. Kuota penerimaan Kartu Prakerja gelombang ini adalah sebanyak 44.000 orang. Jumlah kuota Prakerja Gelombang 17 ini berasal dari peserta gelombang 12 hingga 16 yang dicabut kepesertaannya.

Langkah tersebut merupakan mandat dari Peraturan Menteri Koordinator Perekonomian (Permenko) Nomor 11 Tahun 2020 tentang Pengembangan Kompetensi Kerja Melalui Program Kartu Prakerja.

Aturan itu menyatakan apabila dalam 30 hari usai menerima uang pelatihan Kartu Prakerja peserta belum membeli pelatihan pertama, maka status kepesertaannya dicabut dan kemudian dialihkan ke Prakerja Gelombang 17.

Seperti diketahui, Kartu Prakerja merupakan program semi bansos di mana peserta bakal mendapat pelatihan dan insentif, usai menyelesaikan pelatihan dan memberi rating.

Buruan Daftar! Kartu Prakerja Gelombang 17 Tutup Hari Ini
Buruan Daftar! Kartu Prakerja Gelombang 17 Tutup Hari Ini

Dalam program Kartu Prakerja Gelombang 17, nantinya peserta yang lolos seleksi akan mendapatkan dana insentif sebesar Rp 2,4 juta.

Dana bantuan insentif itu dibayarkan selama kurun waktu 4 bulan. Dengan kata lain, pencairan insentif Kartu Prakerja adalah sebesar Rp 600 ribu per bulan.

Insentif Prakerja Gelombang 17 bisa dicairkan setelah peserta selesai melakukan pelatihan dan memberikan rating.

Peserta juga akan mendapatkan insentif survei sebesar Rp 50.000 untuk tiga kali.

Bagi Anda yang tertarik untuk mendaftar, silakan kunjungi situs www.prakerja.go.id. “Bagi sobat yang akunnya sudah diverifikasi, jangan lupa untuk login dan klik “gabung” ke Gelombang 17 agar dapat masuk ke tahap seleksi.

Berikut syarat daftar Prakerja Gelombang 17:

  • WNI
  • Berusia 18 tahun ke atas
  • Pencari kerja atau pengangguran (lulusan baru dan korban PHK)
  • Terbuka untuk wirausahawan dan pekerja
  • Tidak sedang mengikuti pendidikan formal
  • Bukan penerima bansos DTKS Kemensos, BSU, dan BPUM
  • Bukan anggota TNI, Polri, DPR, DPRD, BUMN, dan BUMD.

Cara ikut seleksi:

  1. Buka www.prakerja.go.id pada browser handphone atau komputer kamu

  2. Siapkan nomor Kartu Keluarga serta NIK kamu, masukkan data diri, dan ikuti petunjuk pada layar untuk menyelesaikan proses pembuatan akun

  3. Siapkan kertas dan alat tulis untuk mengikuti Tes Motivasi dan Kemampuan Dasar secara online

  4. Klik “Gabung” pada Gelombang yang sedang dibuka

  5. Nantikan pengumuman peserta yang lolos seleksi Gelombang melalui SMS

Bagi Anda yang belum berhasil lolos, bisa kembali mendaftarkan diri pada Kartu Prakerja gelombang 17 kali ini.

Hanya saja, terdapat beberapa kreiteria yang sudah pasti tidak akan lolos dalam pendaftaran Kartu Prakerja.

Kriteria pendaftar yang dipastikan tak lolos pendaftaran Prakerja gelombang 17 yakni:

  • Pendaftar yang suda pernah lolos di gelombang sebelumnya

  • Pendaftar yang masih aktif sekolah atau kuliah

Pendaftar yang sudah pernah menerima bantuan sosial (bansos) dalam bentuk lain dari kementerian atau lembaga terkait

  • Berstatus sebagai anggota TNI atau Polri, anggota DPR atau DPRD, direksi atau komisaris dewan pengawas BUMN atau BUMD, PNS, serta perangkat desa
    ㅤㅤ
    Informasi lengkap seputar pendaftaran dapat dibaca di www.prakerja.go.id/faq.

Leave a Comment